BOCAH 10 TAHUN DITEMUKAN MENGAPUNG DI LAUT
POLRESPOLMAN.COM, BINUANG - Nasib naas dialami Muhammad Amril, siswa Kelas V Sekolah Dasar (SD) Negeri 030 Binuang, Kelurahan Amassangan...
https://polrespolman.com/2016/03/bocah-10-tahun-ditemukan-mengapung-di.html
POLRESPOLMAN.COM, BINUANG - Nasib naas dialami Muhammad Amril, siswa Kelas V Sekolah Dasar (SD) Negeri 030 Binuang, Kelurahan Amassangan, Kecamatan Binuang, Polewali Mandar, ditemukan mengapung di laut setelah pulang mengaji di wilayah setempat. Minggu (12/03/2016).
Kapolsek Pers.Binuang Ipda Marthinus.SH mengatakan, pada pukul 09.00 wita Korban MUHAMMAD AMRIL bersama teman-temannya yang berjumlah Sekitar 10 orang, sepulang dari mengaji pergi untuk mandi – mandi dan mencari kerang di pantai bajoe, buttu te’ne Kec. Binuang dan pada saat mereka hendak pulang, salah satu dari mereka hilang. Teman-temannya berupaya mencarinya dan meminta bantuan warga setempat.
Bocah berusia 10 (sepuluh) tahun tersebut baru dapat ditemukan sekitar pukul 11.30 wita dalam kondisi mengapung dan tidak bernyawa lagi. Selanjutnya korban putra dari H. Kumis ini di bawa ke ke Puskesmas Kec. Binuang.
Kapolsek menambahkan bahwa Jenazah MUHAMMAD AMRIL rencana akan di makamkan di TPU Kampung Baru Dusun Bajoe Desa Rea Kec. Binuang Kab. Polman seteleh selesai shalat ashar (KD)