Video Iklan Layanan, Menggunakan Safety Belt Dalam Berkendara
Film Dokumenter Iklan Layanan Tertib Berlalu Lintas Part II Perlu kita ketahu...
https://polrespolman.com/2016/10/video-iklan-layanan-menggunakan-safety.html
Film Dokumenter Iklan Layanan
Tertib Berlalu Lintas Part II
Perlu kita ketahui bahwa penggunaan Safety Belt biasa dianggap sepele oleh para pengemudi
Umumnya Safety Belt atau sabuk keselamatan dalam mobil hanya dikenakan oleh pengendara dan penumpang yang ada disebelah atau penumpang di bangku depan, padahal penumpang dibangku belakangpun rentan cidera ketika terjadi laka lantas
Oleh karena itu bagi seluruh penumpang ataupun pengemudi wajib menggunakan safety belt pada saat berkendara
Seat belt merupakan fitur standar keselamatan. Secanggih apapun kendaraan jika penumpang mobil tidak mengenakan sabuk pengaman, maka peluang cidera saat kecelakaan menjadi sangat besar. Ironisnya, meski sebagian besar produk mobil telah menyediakan sabuk pengaman hingga kursi belakang, seat belt tersebut sangat jarang digunakan.
Padahal, seat belt punya peran sangat penting untuk menghindari risiko saat terjadi kecelakaan maut yang berujung pada kematian. Banyak kasus kecelakaan yang mengakibatkan kematian dan cidera berat karena tidak mengenakan seat belt.
Maka, jangan mengira duduk di bangku belakang otomatis aman atau menganggap hanya penumpang yang duduk di bangku depan saja yang wajib pakai seat belt, dengan alasan paling rawan degan benturan. Kasus kecelakaan berujung maut yang tidak jarang terjadi karena penumpang tidak mengenakan seat beltdi bangku belakang sudah cukup memberi membuktikan.
Sekali lagi, jangan pernah remehkan fungsi seat belt pada mobil Anda. Jika melakukan perjalanan jauh dan panjang, walaupun duduk di belakang pastikan Anda juga mengenakan sabuk pengaman. Ingat, seat belt dibuat bukan sekadaraksesoris mobil, tapi untuk melindungi Anda dari risiko kecelakaan di perjalanan